KOMPAS.com - Realme kembali menambahkan jajaran ponsel C series terbarunya di Tanah Air dengan menghadirkan Realme C20.
Salah satu nilai jual yang ditawarkan ponsel ini terdapat pada kapasitas baterainya yang mencapai 5.000 mAh. Realme mengklaim bahwa kapasitas baterai ini membuat C20 dapat bertahan hingga 43 hari dalam mode siaga (stand-by).
Dari segi penampilan, Realme C20 mengusung desain geometric art. Terdapat pola berbentuk persegi panjang yang membujur ke bawah pada bagian punggungnya.
Baca juga: Realme C20 Resmi di Indonesia, Ponsel Baterai Besar Rp 1 Jutaan
Realme C20 dibekali denganlayar seluas 6,5 inci inci. Layar tersebut memiliki resolusi 1.600 x 720 piksel, aspek rasio 20:9, dan rasio layar terhadap bodi sebesar 89,5 persen.
Untuk keperluan mengambil gambar, ponsel ini hanya dibekali dengan kamera tunggal beresolusi 8 MP f/2.0. Kamera tersebut turut dilengkapi dengan fitur fotografi mencakup Chroma Boost, Portrait Mode, Timelapse, Panoramic view, Beauty Mode, dan HDR.
Sementara untuk menunjang kebutuhan selfie, Realme menyematkan kamera 5 MP f/2.2 pada sisi depan ponsel.
Beralih ke segi hardware, Realme C20 dipersenjatai dengan System-on-Chip Helio G35 (12 nm) dengan n RAM 2 GB dan media penyimpanan 32 GB. Pada sisi samping ponsel, terdapat tiga buah slot, tempat menampung dua buah kartu SIM dan satu kartu micro SD.
Baca juga: Spesifikasi serta Harga Realme 8 dan Realme 8 Pro di Indonesia
Realme C20 menjalankan sistem operasi Android 10 yang dibalut dengan antarmuka khas Realme UI. Spesifikasi lain dari ponsel ini mencakup Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 5.0, dan jack audio 3,5mm.
Hadir dengan varian warna Lake Blue dan Iron Grey, Realme C20 dapat dibeli dengan harga sebesar Rp 1,3 juta. Selengkapnya, berikut ini spesifikasi dan harga Realme C20 di Indonesia.
Spesifikasi | Realme C20 |
Layar | 6,5 inci IPS (1.600 x 720 piksel) |
System-on-Chip | Helio G35 (12 nm) |
CPU dan GPU | CPU: Octa-core 2.3GHz GPU: IMG GE8320 |
RAM | 2 GB |
Internal Storage | 32 GB |
SIM dan MicroSD | Dual SIM (Nano) + MicroSD |
Kamera depan | 5 MP f/2.2 |
Kamera belakang | 8 MP f/2.0 |
Sistem Operasi | Android 10, Realme UI |
Baterai | 5.000 mAh, microUSB |
Fitur lainnya | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 5.0, dan 3.5 mm headset jack |
Warna | Lake Blue dan Iron Grey |
Harga | Rp 1.300.000 |
Spesifikasi dan Harga Realme C20 di Indonesia - Kompas.com - Tekno Kompas.com
Read More
No comments:
Post a Comment