Rechercher dans ce blog

Friday, December 2, 2022

Harga Sepeda di Titik Terendah, Kini Makin Hancur-hancuran - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga sepeda terus mengalami penurunan seiring menurunnya tren gowes. Jika di awal pandemic Covid-19 harganya sempat gila-gilaan mencapai titik tertinggi, di akhir tahun 2022 ini harga sepeda justru mengalami penurunan secara signifikan.

Sebagai contoh, toko sepeda Spin Warrior, ada beberapa sepeda yang tengah diobral, diantaranya adalah Frog MTB 69 Kids Bike - Metallic Grey/Neon Green. Harga awal sepeda ini adalah Rp 13 juta, bulan Juni lalu harganya turun hampir 50% menjadi Rp 7 juta, dan kini sudah menyentuh Rp 4.900.000.

Sepeda tersebut diperuntukkan untuk anak di kisaran usia 13 tahun dengan berat 10 Kg. Frame menggunakan 6061 T6 heat treated, double butted aluminium alloy, handlebar dengan aluminium, straight, 540mm, stem juga Aluminium, 1"1/8, 60mm, 4 bolt clamp serta Grips Soft rubber grip with lock ring, 30mm OD.

Kemudian Cinelli Vigorelli Road Disc - Electron Blue dari harga awal Rp 30 juta lalu menjadi Rp 25 juta pada Juli lalu, dan kini diskonnya bertambah menjadi Rp 24 juta. Spesifikasinya dengan frame: columbus thron tubeset, seat post Ø atau berdiameter 31,6mm dan seat clamp Ø 33,5mm.

Sementara itu di situs e-commerce Shopee, ada Shopee mall londontaxi_id yang juga menjual sepeda dengan harga diskon, yakni Sepeda London Taxi Road Bike 700C. Beberapa bulan lalu harganya diskon dari Rp 4,5 juta menjadi Rp 3,66 juta, namun kini lebih rendah lagi menjadi Rp 3,48 juta.

Kemudian di toko Bike And Toys tengah ada diskon sepeda lipat Odessy Phyton 16 dan 20 Inch dari Rp 1,66 juta menjadi Rp 1,36 juta.


[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Udah Beli? Abis 'Nyungsep' Harga Sepeda Bakal Naik Lagi Lho


(dce)

Adblock test (Why?)


Harga Sepeda di Titik Terendah, Kini Makin Hancur-hancuran - CNBC Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Cek Harga Pangan Hari Ini, Cabai Merah Keriting Naik Jadi Rp 52.800 Perkilo - TribunJakarta.com

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA -  Cek harga pangan di Jakarta pada hari ini, Senin (9/1/2023). Beberapa komoditas, memiliki harga yang stabil p...