Rechercher dans ce blog

Wednesday, May 26, 2021

Realme C21 dan C25 Turun Harga di Indonesia - Kompas.com - Tekno Kompas.com

KOMPAS.com - Duo smartphone Realme teranyar dari keluarga C Series, yaitu Realme C21 dan C25 resmi dipasarkan di Indonesia akhir Maret lalu.

Setelah dua bulan beredar di pasaran, Realme kini mengumumkan harga baru yang lebih rendah untuk kedua ponsel entry-level tersebut.

Berdaarkan keterangan tertulis dari Realme yang diperoleh KompasTekno, Realme C21 kini bisa didapatkan dengan harga Rp 1,6 juta (3 GB/32 GB), lebih murah Rp 100.000 dibanding harga peluncuran di angka Rp 1,7 juta.

Baca juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga Realme C21 di Indonesia

Sedangkan Realme C25 kini dipasarkan dengan harga Rp 2,1 juta (4 GB/64 GB), lebih murah Rp 200.000 dari harga peluncuran di angka Rp 2,3 juta.

Perlu dicatat, penurunan harga ini hanya berlaku bagi varian Realme C21 dan C25 yang disebutkan di atas saja.

Berdasarkan pantauan KompasTekno di situs Realme.com, Rabu (26/5/2021), Realme C21 varian 4 GB/64 GB dan Realme C25 varian 4 GB/128 GB masih dibanderol dengan harga yang sama dengan saat peluncuran, yaitu Rp 2 juta dan Rp 2,5 juta.

Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Selain kedua ponsel di atas, pihak Realme juga turut memangkas harga sejumlah ponsel lainnya yang dirilis di Tanah Air tahun lalu dalam program "Realme Crazy Sale".

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Realme C25 di Indonesia

Beberapa ponsel yang termasuk dalam program yang akan berlangsung selama 6 hari ke depan tersebut adalah Realme C11, C12, C15, Realme 6 Pro, Realme X3 SuperZoom, hingga Narzo 20.

Adapun harga baru untuk Realme C21, C25, serta harga promo untuk sejumlah ponsel Realme lainnya, berlaku di seluruh kanal penjualan Realme di Indonesia, baik itu offline maupun online. Informasi selengkapnya bisa disimak di tautan berikut.

Spesifikasi Realme C21 dan C25

Realme C21 memiliki layar IPS LCD berukuran 6,5 inci beresolusi HD Plus yang dihiasi dengan poni (notch) konvensional yang memuat kamera selfie 5 MP.

Di bagian belakangnya terdapat tiga kamera yang dimuat dalam modul persegi, terdiri dari kamera utama 13 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera B/W 2 MP.

Ponsel ini ditenagai System-on-Chip Mediatek Helio G35 yang dipadu dengan RAM 3 GB/4GB, memori internal 32 GB/64 GB, dan baterai berkapasitas 5.000 mAh.

Baca juga: Realme Narzo 30 Resmi, Baterai Jumbo Kamera 48 MP

Realme C25 memiliki desain layar yang sama persis dengan Realme C21. Hanya saja, kamera selfie yang dimuat dalam notch mirip tetesan air tadi lebih mumpuni lantaran beresolusi 8 MP.

Deretan kamera belakang di ponsel ini juga sama-sama dimuat dalam modul persegi dan berjumlah tiga buah. Namun, resolusi kamera utamanya ditingkatkan menjadi 48 MP.

Untuk segi dapur pacu, Realme C25 ditopang dengan SoC Mediatek Helio G70, RAM 4 GB, memori internal 64 GB/128 GB, serta baterai 6.000 mAh dengan fast charging 18 watt.

Adblock test (Why?)


Realme C21 dan C25 Turun Harga di Indonesia - Kompas.com - Tekno Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Cek Harga Pangan Hari Ini, Cabai Merah Keriting Naik Jadi Rp 52.800 Perkilo - TribunJakarta.com

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA -  Cek harga pangan di Jakarta pada hari ini, Senin (9/1/2023). Beberapa komoditas, memiliki harga yang stabil p...