Rechercher dans ce blog

Monday, April 12, 2021

Harga Semua Biji-bijian Turun Pada Penutupan Pasar Hari Senin - Vibiznews

(Vibiznews – Commodity) – Di Bursa Chicago Grain Exchange pada hari Senin 12 April 2021, Harga biji-bijian semua turun setelah Laporan Pengiriman Ekspor Mingguan USDA pada hari Senin , harga jagung turun karena jagung yang dikirim turun, harga kedelai turun , dan harga gandum juga turun karena penurunan pengiriman ekspor mingguan.

Penutupan Pasar pada Hari Senin untuk Biji-bijian:

Jagung
Harga jagung di New York turun 8.2 sen (1.43%) menjadi $5.69 per bushel.

Harga jagung pada penutupan pasar hari Senin setelah laporan mingguan pengiriman ekspor mingguan USDA sebesar 1.584 MMT jagung dikirim sampai 8 April, turun 2.2 MMT dari minggu lalu namun naik 1.76 MMT dari tahun lalu pada minggu yang sama. Negara tujuan ekspor terbesar Cina dan Taiwan 36% dari total. Setelah ditambah 286,802 MT dari laporan lalu membuat akumulasi pengiriman menjadi 37.579 MMT (1.479 bbu).

Kedelai
Harga kedelai Mei di CBOT turun 21 sen (1.50%) menjadi $13.82 perbushel, harga soymeal naik 70 sen (0.17%) menjadi $401.90 per ton dan harga minyak kedelai turun $1.35 menjadi $51.45.

Harga kedelai turun pada penutupan pasar hari Senin setelah Laporan Pengiriman Ekspor Mingguan sebesar 327,799 MT kedelai yang dikirim sampai 8 April setelah ditambah dengan ekspor sebelumnya maka akumulasi ekspor menjadi 54.8 MMT (2.014 bbu).
Ada laporan harian penjualan ekspor yang besar pada pagi hari dari eksportir swasta sebesar 132,000 MT dari persediaan lama ke Cina. Bangladesh juga membeli 110,000 MT kedelai dengan pembagian 50 k MT dari persediaan lama dan 50k MT dari persediaan baru.

Gandum
Harga gandum Mei di CBOT turun 10.75 sen menjadi $6.28 per bushel.

Harga gandum pada penutupan pasar hari Senin turun setelah Laporan ekspor pengiriman mingguan 458,432 MT gandum sampai 8 April, naik 600k MT dari minggu lalu dan turun 600k MT dari tahun lalu pada minggu yang sama. Negara tujuan pengiriman terbesar adalah Philipina, yang dikirim ke Cina sebesar 67,999 MT selama seminggu ini.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
Editor : Asido

Let's block ads! (Why?)


Harga Semua Biji-bijian Turun Pada Penutupan Pasar Hari Senin - Vibiznews
Read More

No comments:

Post a Comment

Cek Harga Pangan Hari Ini, Cabai Merah Keriting Naik Jadi Rp 52.800 Perkilo - TribunJakarta.com

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA -  Cek harga pangan di Jakarta pada hari ini, Senin (9/1/2023). Beberapa komoditas, memiliki harga yang stabil p...