Rechercher dans ce blog

Monday, July 5, 2021

Tanpa Revisi, Ini Daftar Harga Mobil Murah pada Juli 2021 - Kompas.com - Otomotif Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Adanya perpanjangan relaksasi diskon PPnBM yang diberikan pemerintah, tak berpengaruh pada segmen mobil murah ramah lingkungan, alias low cost green car (LCGC).

Namun demikian, berdasarkan pantauan redaksi dari masing-masing laman resmi agen pemegang merek (APM), banderol LCGC pada Juli 2021 tak mengalami perubahan. Semuanya stabil sesuai harga pada pertengahan tahun.

Seperti diketahui, dari empat APM yang memasarkan mobil murah, Daihatsu memiliki varian yang paling beragam. Dengan demikian, kisaran harganya pun lebih variatif.

Baca juga: Daftar Harga Mobil Murah Pertengahan 2021, Brio Satya Naik Tipis

Harga termurah untuk Ayla dipasarkan mulai dari Rp 103,3 juta. Sementara untuk Sigra yang menjadi LCGC dengan kapasitas 7 penumpang dijual dari Rp 120,65 juta sampai Rp 163,4 juta.

Suzuki Karimun Wagon R Special EditionSIS Suzuki Karimun Wagon R Special Edition

Brio Satya yang menjadi LCGC dengan tampilan sporty dan memiliki pilihan transmisi CVT, harganya juga masih stabil. Mobil murah keluaran Honda ini dijual mulai dari Rp 151,4 juta untuk manual dan Rp 175,4 juta untuk CVT.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Untuk yang tertarik dengan Kembaran Ayla, yakni Toyota Agya, dijual mulai dari 144,9 juta. Sementara untuk Calya, diniagakan mulai dari Rp 146,19 juta sampai Rp 167,49 juta.

Baca juga: Titik Penyekatan PPKM Darurat di Jalan Tol Meluas, Ini Daftarnya

Honda Brio Satya CVTKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Honda Brio Satya CVT

Terkahir mobil murah keluaran Suzuki, yakni Karimun Wagon R yang dipasarkan dari Rp 122 juta sampai Rp 152,5 juta untuk varian tertinggi yang sudah menggunakan transmisi AGS.

Berikut daftar harga LCGC di Juli 2021 ;

Daihatsu

Ayla 1.0 D MT Rp 103.300.000
Ayla 1.0 D+ MT Rp 115.500.000
Ayla 1.0 X MT Rp 126.300.000
Ayla 1.0 X AT Rp 135.350.000
Ayla 1.0 X DELUXE MT Rp 133.650.000
Ayla 1.0 X DELUXE AT Rp 142.700.000
Ayla 1.2 X MT Rp 137.600.000
Ayla 1.2 X AT Rp 147.600.000
Ayla 1.2 R MT Rp 144.550.000
Ayla 1.2 R AT Rp 157.050.000
Ayla 1.2 R DELUXE MT Rp 148.550.000
Ayla 1.2 R DELUXE AT Rp 161.050.000
Sigra 1.0 D MT MC Rp 120.650.000
Sigra 1.0 M MT MC Rp 131.050.000
Sigra 1.2 X MT Rp 140.400.000
Sigra 1.2 X MT DLX Rp 145.900.000
Sigra 1.2 X AT Rp 153.200.000
Sigra 1.2 X AT DLX Rp 158.700.000
Sigra 1.2 R MT MC Rp 146.800.000
Sigra 1.2 R MT DLX MC Rp 150.600.000
Sigra 1.2 R AT Rp 159.600.000
Sigra 1.2 R AT DLX Rp 163.400.000

Honda

Brio Satya S MT Rp 151.400.000
Brio Satya E MT Rp 160.400.000
Brio Satya E CVT Rp 175.400.000

Toyota

Agya 1.0 G M/T Rp 144.900.000
Agya 1.2 G M/T STD Rp 149.200.000
Agya 1.2 TRD M/T Rp 154.545.000
Agya 1.2 G A/T Rp 162.740.000
Agya 1.2 TRD A/T Rp 170.390.000
Calya 1.2 E M/T Rp 148.990.000
Calya 1.2 G M/T Rp 155.290.000
Calya 1.2 G A/T Rp 167.490.000
Calya 1.2 E STD M/T Rp 146.190.000

Suzuki

Karimun Wagon R GA Rp 122.000.000
Karimun Wagon R BLIND VAN Rp 134.500.000
Karimun Wagon R GL MT Rp 135.500.000
Karimun Wagon R GL AGS Rp 144.500.000
Karimun Wagon R GS MT Rp 144.000.000
Karimun Wagon R GS AGS Rp 152.500.000

Adblock test (Why?)


Tanpa Revisi, Ini Daftar Harga Mobil Murah pada Juli 2021 - Kompas.com - Otomotif Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Cek Harga Pangan Hari Ini, Cabai Merah Keriting Naik Jadi Rp 52.800 Perkilo - TribunJakarta.com

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA -  Cek harga pangan di Jakarta pada hari ini, Senin (9/1/2023). Beberapa komoditas, memiliki harga yang stabil p...